SOCIAL MEDIA

Sabtu, 31 Oktober 2015

Make up is Art !



Saya mulai serius mengenal make up sekitar tahun 2013, awalnya belum begitu tertarik karena lebih suka blogwalking cara mengatasi jerawat bla bla bla yang memang sedang jadi masalah besar saya saat itu. Lalu saya gabung dengan grup IBB then banyak melihat karya-karya Beauty Blogger hebat-hebat bikin fantasy make up look, ih keren banget deh apalagi yang bisa make up zombie-zombie.

Honestly saya tertarik juga pengen belajar make up-make up yang ajaib dan kece-kece itu tapi kendala nya kan  gak mungkin pake alat make up like eyeshadow dan lain-lain yang biasa di pake make up cantic buat make up fantasy semua hahahah, harus mulai cicil beli Face painting kit sih kayanya biar tenang  pake nya gak sayang-sayang lol.

Saya baru sadar kalau ternyata make up itu emang seni bukan cuma menor-menor doang atau make up cantik buat special occasion tetapi make up juga banyak tema nya seperti :

Natural Make up


Natural make up merupakan make up yang biasa kita buat sehari-hari, tidak berat dan muka terlihat lebih segar juga rapih. Untuk natural make up sendiri, kamu bukan menggunakan bedak saja tetapi tetap memakai rangkaian lainnya namun coverage nya sheer to medium. Natural make up tidak mudah lho, apalagi make up no make up yang sedang tren itu lebih susah. Kunci nya sih untuk jenis make up apapun itu harus mau belajar dan sering latihan pasti bisa.

Heavy Make up
Make up yg full coverage dilengkapi dengan bulu mata palsu, biasanya make up ini digunakan pada acara-acara spesial saja seperti wedding,wisuda,kondangan dan acara resmi lainnya. Untuk heavy make up, kebanyakan orang memakai jasa MUA untuk membantu km mendapatkan make up yang keren.

Special Effect Make up


Tidak semua orang suka make up ini, karena make up ini cukup tricky dan memang lebih banyak buat fun atau mengasah skill. Tapi sering juga lho, special make up ini dipakai untuk kebutuhan syuting film atau halloween party.



Trend Animal Mask

Hallo Girls...

Korea Selatan beberapa tahun terakhir ini memang sedang menjadi pusat perhatian, yang dimana para K-popers mengikuti segala trend di negara tersebut. Tidak hanya terkenal dalam industri musik dan film saja tetapi juga fashion dan beauty yang memang menarik dan kualitasnya bagus. Mungkin dari kalian sudah tidak asing dengan rangkaian kosmetik Korea, khususnya skincare yang menjadikan kulit artis-artis Korea terlihat sehat, glowing dan mulus.
Rangkaian skincare yang mereka pakai memang cukup banyak step nya, Kosmetik Korea juga mengenalkan sleeping mask yaitu masker berbentuk gel yang di pakai saat akan tidur dan dibilas apada pagi hari, saya sendiripun rutin memakai sleeping mask tersebut dan memang hasilnya membuat kulit lebih moist dan kenyal.
Cewek-cewek Korea rajin sekali merawat kecantikannya, seperti maskeran banyak macem-macem masker yang dikeluarkan oleh brand-brand kosmetik di Korea. Masker yang palin popular dan praktis di pakai adalah masker tissue a.k.a mask sheet. Masker tissue ini hanya dapat dipakai satu kali saja, terbuat dari tissue halus yang teksturnya seperti tissue basah namun mengandung essence yang mempunyai banyak fungsi tergantung kita memilih variant apa untuk memakai masker tissue.
Tahun ini beberapa brand kosmetik Korea, mengeluarkan mask sheet yang unik. Masker nya lucu lho untuk selfie, Masker apakah itu? Ya…Masker Animal mask.
Masker animal mask ini memang sedang hype, coba deh kalian lihat di Instagram banyak orang yang selfie lucu dengan memakai masker animal mask. Memang lucu sih dan banyak pula pilihannya. Namun harga nya juga berbeda dengan mask sheet biasa, Agak mahal dari mask sheet putih polos yang biasa di pakai namun apakah animal mask ini hanya untuk trend lucu-lucuan? Lalu bagaimana dengan benefitnya setelah memakai masker tersebut? animal mask ini ternyata, berfungsi sama seperti mask sheet tapi di desain special. Di dalam nya tetap terdapat essence yang mampu membuat kulit lembab, halus dan juga membuat relax apalagi liat kemasan masker nya yang lucu mungkin bisa bikin kamu makin semangat buat merawat wajah.

Berikut beberapa brand kosmetik Korea yang mengeluarkan animal mask

SNP


Animal mask yang awal-awal muncul dan hits di Instagram adalah animal mask dari brand SNP, Honestly sebelumnya saya tidak tahu kalau SNP ini ada. Animal mask yang di keluarkan SNP ini memang lucu dan yang paling sering saya lihat dan best seller adalah animal tiger dan panda.
 Beyond
                           
Beyond adalah brand Kosmetik Korea yang bisa dibilang masih baru konternya masuk ke Indonesia, beyond juga memproduksi animal mask. Beda dengan kemasan animal mask lain yang bungkusnya berbentuk seperti masker biasa, maka beyond packaging nya lebih unik 3D dari animal mask tersebut. Beyond juga mengeluarkan beberapa pilihan animal mask.


                          The Face Shop

The face shop sudah cukup terkenal di Indonesia, dengan ada nya tren animal mask ini the face shop juga tidak mau ketinggalan untuk mengeluarkan seri animal mask yang unik.

Berrisom 



Berrisom meluncurkan animal mask nya lebih beragam hewan-hewan nya, seperti monkey, sheep, dog dan yang lainnya. Bisa jadi pilihan nih untuk mencoba animal mask selain model panda dan tiger.

Royal Queen


Seperti hal nya merk SNP, Royal Queen juga sebelumnya saya belum pernah mendengarnya sampai saya melihat-lihat animal mask nya.  Royal Queen mengeluarkan 4 macam animal mask yaitu karakter tiger,sheep, panda dan fox.


Kesimpulan: Saya pikir semua animal mask diatas lucu-lucu semua dan bisa menjadi penyemangat buat yang suka males maskeran, selain itu juga bisa dipake bareng temen-temen pas pajamas party agar makin seru!.Namun harga nya memang cukup pricey untuk harga sebuah mask sheet yang notabene nya cuma bisa dipakai sekali, but it's ok kalau buat seseruan dan bikin happy untuk coba sesekali. Oya, untuk mendapatkannya lebih mudah di olshop karena ada beberapa brand yang konternya memang belum ada di Indonesia.

Apakah kamu sudah mencobanya? lalu karakter apa favoritmu?

Thank you for reading
XOXO
Reiny


Senin, 26 Oktober 2015

{Style Inspirations] Say Hallo to Culotte Pants !

Tren fashion pada dasarnya tidak jauh-jauh dari model yang sebelumnya yang sudah ada dan di tambah beberapa inovasi juga ide agar fashion selalu berkembang.

Celana Kulot merupakan celana yang sempat hype di tahun 70 an, sekarang tahun 2015 pun kulot kembali hidup kembali dan menjadi salah satu ikon fashion tahun 2015. Saya sempat bertanya-tanya apakah kulit bisa dipakai untuk segala bentuk tubuh dan diukur dari tinggi/pendek nya seseorang? Ya jawabannya adalah tidak semua orang bisa memakai celana kulot, karena mengingat bentuk nya yang lebar dan panjangnya yang nanggung. Maka biasa nya yang cocok untuk memakai kulot ini yang bertubuh tinggi atau yang bertubuh kurus, kenapa? Karena  akan memperlihatkan kelebihan tubuh mereka terlihat semakin jenjang dan waistnya terlihat tinggi. Lalu celana kulot ini bisa di mix and match dengan apa saja sih?




1.       Crop tee

pinterest

Crop tee memang akhir-akhir ini sedang hits, ternyata jika celana kulot di mix dengan crop tee ini keren lho. Memperlihat kan bentuk tubuh mu yang seksi dan menampilkan kamu yang percaya diri dengan outfit yang simple tapi elegant.

2.       Kemeja


pinterest

Celana Kulot juga bisa di pakai untuk ngantor lho, coba ambil kemeja kesayanganmu dan pakai dengan celana kulot. Jangan lupa kemeja nya di masukan ya agar terlihat sleek, rapih dan classy memakai outfit ini.

3.       Monochrome style


pinterest


pinterest

Kamu suka warna basic dan monochrome style? Ini waktu nya buat kamu untuk berekspresi memakai celana kulot dan menampilkan monochrome style. Seperti atasan warna hitam dan celana kulot putih atau pun sebaliknya, tambahkan aksesoris seperti kalung atau gelang agar penampilan mu semakin ok dan tidak berlebihan.

4.       High heels


pinterest
Sudah punya celana kulot tapi bingung alas kaki nya pakai apa? Hallo ! High heels tetap bisa nemenin kamu untuk bergaya dengan celana kulot ini kok. Malah dengan memakai high heels, kakimu terlihat lebih jenjang dan seksi.

5.       Vans Shoes

pinterest
Jika ingin memakai alas kaki yang lebih santai pada saat memakai celana kulot, sepatu model-model vans juga bisa kok dan lucu di pakai dengan celana kulot.

Apakah kalian sudah mulai koleksi celana kulot, ladies? Biasanya suka kalian mix and match dengan outfit apa?

Thankyou for reading
XOXO
Reiny

Bioderma Hydrabio


Hallo Everyone...

Do you know Bioderma? Bioderma is a skincare brand from French. Bioderma has known as one of the best cleanser in the world, i thought you familiar with Bioderma Sensibio micellar water right? Bioderma Sensibio micellar water is one of my favorite and best make up remover. Bioderma products not only micellar water but also they have some variants skincare like toner,serum, cream and etc.

Couple weeks ago, Bioderma Indonesia had launched new variant 'Bioderma Hydrabio'. The event was held at Pullman Hotel Thamrin Central Jakarta, I attended the event but sadly i came late because of traffic jam as always :(.

Are you curious about Bioderma Hydrabio? Let me introduce you Bioderma Hydrabio with the event report below and i will introduce the best facial mist from Bioderma.


Mr. Yi Chieh Tan is Bioderma APAC Regional Trainer explained that The important of water for our body and skin.  Don’t let our skin get dry because of dehydrated. Getting dehydrated is not good for our skin because it can damage our skin condition like wrinkle ,dry and cracked.

Mr. Yi chieh Tan also introduced the Bioderma Hydrabio Range, Bioderma Hydrabio is suitable for all skin types because every skin types need to Hydrated. He told about Bioderma Hydrabrume Ingredients, the benefits for our skin condition and the differences between another X brand. Bioderma Hydrabrume can make our skin condition hydrated better and give the fresh sensation more lasting than another brand. Bioderma Hydrabrume can use for all age included baby, and you can spray as often as you needed like you getting hot wheather when outdoor or your skin getting dry because of air conditioner. All I can say this facial mist is amazing, because I got more benefits for my skin condition getting better and bye bye dehydrated.


Iwan Haroen (MUA)  and Kak Tia

Iwan Haroen gave us the tips before applying make up, like we have to know what the type of our skin? and which bioderma cleanser you should use to cleaning face before makeup. After that Iwan showed us how to clean face with bioderma products, then Iwan Haroen did make up for Kak Tia. Iwan Haroen made the simple make up look, which is the trend make up look nowadays is natural and just applied one colour eye shadow also the thin contour and shading.


Endi Feng won the Quiz and Sprayed the Bioderma Hydrabio Brume 

Launched Bioderma Hydrabio

Hydrabio Variants


Hydrabio Tonique
Every day, pollution, stress, cold weather, etc. disrupt the skin's cellular activity. As a result, it becomes dehydrated, tight and uncomfortable and loses its radiance. Developed in the BIODERMA Research laboratories, the Aquagenium®  biological patent found in Hydrabio Tonique retrains the skin to activate its natural moisturising capacities by stimulating the production of aquaporins, water channels in the skin, and retain the water it needs to be balanced.

  • Dehydrated sensitive skin
  • Produces a sensation of freshness
  • Leaves the skin toned and moisturised after make-up removal
  • Fluid, lightweight texture
  • Allergen-free fragrance
  • Non-comedogenic
  • Hypoallergenic

Hydrabio Serum
Every day, pollution, stress, cold weather, etc. disrupt the skin's cellular activity. As a result, it becomes dehydrated, tight and uncomfortable and loses its radiance. Developed in the BIODERMA Research laboratories, the Aquagenium®  biological patent found in Hydrabio Légère retrains the skin to activate its natural moisturising capacities by stimulating the production of aquaporins, water channels in the skin, and retain the water it needs to be balanced.


  • Instant and lasting moisturising effect
  • Smoothes the skin and restores radiance
  • Smooth, extra-fresh texture
  • Tailored to all skin types, alone or combined with a treatment
Product +:
  • Can be used alone or before a cream in the Hydrabio range (Hydrabio Riche or Légère).
  • With its fresh and smooth texture, it is an excellent make-up base.

  • Allergen-free fragrance
  • Non-comedogenic
  • Hypoallergenic

Hydrabio H2O
Hydrabio H2O is the 1st and only dermatological micellar water perfectly compatible with the skin. Its fatty acid esters, the constituent elements of micelles, are similar to the phospholipids of the skin cell membranes and naturally help rebuild the skin's hydrolipidic film. Thus, Hydrabio H2O guarantees unrivalled tolerance and comfort for optimum make-up removing efficacy. Moreover, its Aquagenium® exclusive biological patent retrains the skin to activate its natural moisturising capacities by stimulating the production of aquaporins, water channels in the skin, and retain the water it needs to be balanced.

  • Dehydrated sensitive skin
  • Combines very high cleansing power and unparalleled tolerance
  • Cleanses and removes make-up from the face and eyes
  • Soothes and decongests and respects the skin balance
  • Produces a feeling of instant freshness
  • Non-rinse
     
  • Product + :
    • Even removes water-resistant make-up.
    • Allergen-free fragrance
    • Non-comedogenic
    • Hypoallergenic

Hydrabio Brume

Thanks to a perfect balance of mineral salts and trace elements, Hydrabio Brume totally respects the skin's biological and physiological characteristics, making it the ideal ally for sensitive and dehydrated skin to combat various reactive signs (dermatological procedure, hair removal, razor burn, sunburn etc.) and feelings of discomfort.
  • Its unique composition and the D.A.F. (Dermatological Advanced Formulation) patented natural complex help increase the epidermis' tolerance threshold in the event of external stress.
  • Soothing active ingredients (mannitol, zinc) quickly and durably relieve the skin. The skin is soothed, comfortable and radiant.
  • Relieves the sensation of burning, itching (sunburn, razor burn, irritation, post dermatological procedures etc.)
  • Instantly refreshes
  • Facilitates make-up removal
  • Removes the excess of a treatment mask
  • Guarantees perfect tolerance
     
Product + :
  • Thanks to its isotonic formula, the skin can be left to dry naturally with no dabbing.

  • Non-comedogenic
  • Hypoallergenic
  • Fragrance-free, preservative-free

Source: Bioderma.com



I've tried Bioderma Hydrabio Brume for almost 3 weeks and i really like it !, When i sprayed to my face the particles so soft like haze, really different with another facial mist. It gives cooling effect, refreshing and also dehydrated my skin well. Now, Bioderma Hydrabio Brume always in my bag to accompany me anywhere and everywhere i go.

Beauty 101 : Cara Waxing di Rumah

Hallo Girls !




Apakah kalian suka waxing? Hihi menghilangkan bulu-bulu di area tertentu ini memang biasanya udah lazim dilakukan ya, karena memang agak menganggu penampilan atau memang membuat tidak nyaman. Banyak cara untuk menghilangkan bulu-bulu tersebut, dari yang paling manual hingga paling modern seperti teknik IPL.

Menurut saya sih hal yang paling mudah adalah datang ke salon dan memilih teknik IPL yang hanya makan waktu 15 menit saja dan selesai !, hahaha tapi mengingat biaya nya yang cukup menguras kantong untuk 1x treatment saja bikin mikir berkali-kali dan cari alternative treatment untuk menghilangkan bulu-bulu di ketiak dan lain-lain yang murah tapi efektif. Sekarang ini banyak sekali online shop yang menjual produk untuk waxing dirumah, hmmm saya jadi kepikiran kenapa saya gak waxing dirumah saja? Karena selain hemat uang ternyata hemat waktu dan gak perlu macet-macet lagi buat ke salon.

Bagaimana cara nya ? yuk simak tips nya berikut ini:


    1. Siapkan Bahan    Perlengkapan waxing


     Krim wax+strip / strip instant
Untuk produk waxing nya sendiri kamu bisa memilih sesuai dengan yang kamu inginkan, seperti bahan waxing yang harus di panaskan terlebih dahulu atau strip instant Muku Royal Jelly Wax yang praktis banget gak usah butuh wadah atau pun menunggu di panaskan terlebih dahulu.

Body lotion
Scrub
Bedak bayi
Air hangat
Waslap atau tissue

 2. Tandai area yang akan di waxing

Sebelum melakukan waxing, jangan lupa untuk tandai dengan tanda X atau titik dengan spidol atau alat tulis lainnya yang gampang di cuci ya. Menandai area yang akan di waxing ini cukup penting untuk mengetahui sampai area mana saja bulu yang akan kamu wax.

       3. Mulai Waxing

   - Oleskan body lotion atau krim pelembab pada area yang telah di tandai untuk waxing, mengaplikasikan body lotion/ krim pelembab ini untuk mencegah rambut tumbuh kedalam.

  -Pastikan rambut yang akan di waxing tidak terlalu panjang atau pun terlau pendek, ini untuk menghindari sakit yang berlebih atau infeksi setelah waxing. Jika rambut nya terlalu pendek maka tunda dulu untuk melakukan waxing, namun sebaliknya jika rambut anda terlalu panjang akan terasa lebih sakit dan jika  ingin segera waxing rambut nya bisa di potong memakai gunting dahulu.

  -Taburkan bedak bayi pada area yang akan di waxing, jangan terlalu banyak karena akan menyerap kelembaban wax itu sendiri. Lalu Oleskan wax/strip instant sesuai dengan arah tumbuhnya rambut, lalu tarik ke arah sebaliknya atau berlawanan terhadap arah pertumbuhanrambut.

  -Setelah melakukan waxing, oleskan minyak dan pijat daerah yang telah di wax agar lembab dan halus kembali,lalu bilas dengan air hangat dan lap dengan tissue atau waslap.

 -Lakukan scrub rutin 1-2 minggu sekali di area yang telah di waxing untuk mengangkat sel kulit mati dan make sure area yang telah di waxing lembab untuk mencegah terjadi nya infeksi akibat tumbuh rambut ke arah dalam.


So, Bagaimana ladies? Apakah kamu pernah melakukan waxing dirumah atau baru mau mencobanya? Waxing dirumah tidak sulit dan memakan waktu banyak bukan? 


Thankyou for reading
XOXO
Reiny



Jumat, 23 Oktober 2015

[ My Acne Story ] Menghilangkan jerawat dengan Vitacid 0,05%

Hallo Guys...





Di post kali ini saya mau sharing nih pengalaman saya melawan jerawat dengan vitacid 0,05% , seperti yang kalian ketahui kalau vitacid ini obat jerawat yang mengandung retinoin A yang katanya ampuh mengobati jerawat. Sebelum saya cerita pengalaman saya bersama vitacid, saya mau cerita dulu sebab dan jenis jerawat yang muncul di wajah saya.

Beberapa bulan lalu saya mencoba berbagai skincare untuk mendapat kan yang cocok di kulit berminyak dan acne prone, karena memang sebelumnya wajah saya selalu ada white head di are pipi dan dahi. Nah selain skincare yang belum tepat saya juga memang tidak rajib membersihkan muka dgn double cleansing pada saat itu, jadi lah whitehead ini betah di muka. Dengan kondisi seperti itu saya juga malah coba-coba skincare yang mengandung whitening, bukannya sembuhin bruntusan whitehead dulu malah bikin nambah parah keadaan jerawat kecil-kecil putih dan gak ada isi nya kalau di pencet juga ga mateng-mateng ya biasa di sebut bruntusan itu.



Kalau sekilas mungkin terlihat tidak seperti berjerawat karena memang tidak menimbulkan kemerahan juga tidak membesar,tetapi pas cuci muka kerasa bgt kecil-kecil banyaaaaak bgt. Sempet stress dan mau ke dokter kulit saja, terus saya mikir lagi dan menunda niat ke dokter kulit lalu memilih untuk cari cara obatin sendiri aja. Akhirnya pilihan saya memakai vitacid (lagi) setelah tahun 2013 juga pernah pake dan ampuh menyembuhkan akibat purging stop pemakaian skincare dari klinik kecantikan ternama, well saya beli vitacid yg 0,05%. Kenapa gak dari 0,025%?ya karena kulit saya sudah gak ngefek kalau yg 0,025 mengingat waktu tahun 2013 sempat memakai vitacid dari yg 0,025% sampai yg dosis 0,1%, jadi saya berharap ini bakal ampuh di mulai dari 0,05%.
Kondisi kulit sebelum memakai vitacid.

Saya memakai vitacid mulai dari akhir  agustus sekitar tgl 20, reaksi yg timbul setelah tiga hari memakai vitacid yaitu muncul jerawat besar dan merah 4 biji. Jerawatnya sakit bgt terasa cenat-cenut gitu, setiap sebelum memakai vitacid saya selalu melakukan double cleansing terlebih dahulu dan memakai toner lalu di tempel di bagian jerawat seperti di kompres selama beberapa menit. Toner yang saya gunakan yaitu toner green tea dari viva, setelah itu saya pakai vitacid ke area pipi dan dahi yang berjerawat bruntusan kecil.
Seminggu kemudian saya mengalami purging yang cukup parah,kulit pun ngelupas di bagian yg berjerawat itu. Jerawat-jerawat kecil itu mulai matang dan jika di pencet keluar seperti nasi...iya si bruntusan kecil-kecil itu matangnya menjadi komedo yg menguning itu bukan menjadi jerawat yang merah dan berisi nanah gitu bukaaaaan. Purging berlangsung cukup lama, namun berangsur baik dan kondisi muka saya semakin membaik, bruntusan sudah jauh berkurang.

Selain memakai vitacid, saya selalu double cleansing di malam hari dan rajin maskeran. Masker yang saya pakai juga beragam dan dipakai secara bergantian, saya juga memakai sleeping mask seminggu 2x. Disamping itu saya bantu juga dengan rutin minum ever E 1 kapsul sehari agar kulit tetap halus dan gak kering banget. Fyi selama memakai vitacid, jangan pernah skip memakai sunblock karena vitacid kontradiktif dengan sinar matahari dan hanya digunakan pada malam hari saja di area wajah yang berjerawat saja, selain itu juga stop dulu penggunaan skincare lain yang mengandung sulfur dan salycic acid.


Ini hasil setelah 2 bulan  memakai vitacid dan rutin double cleansing juga maskeran. Oya ke 3 foto itu tidak saya edit sama sekali, bisa dilihat dari lightingnya saja warna nya beda-beda hehehe.

Saya senang banget, sekarang kondisi kulit sudah jauh membaik dan jerawat kecil bruntusan itu setiap hari nya berkurang dan bekas-bekasnya pun mulai memudar. Nanti akan saya update foto bare face saya secara keseluruhan setelah bekas-bekas jerawatnya hilang. Oya untuk kamu yang mau tahu skincare routine yang saya gunakan saat ini bisa baca disini ya !.

Harga: Rp.40.000



Thank you for reading
XOXO
Reiny

Aku Butuh Piknik !




budgettravel.com

Menjalani aktifitas rutin sehari-hari yang selalu berulang seperti pekerjaan, sekolah atau bahkan mengurus rumah saja kadang kita menemukan titik jenuh dan butuh some refreshing untuk semangat kembali menjalani aktifitas tersebut. Re-charge mood dan me time sangatlah dibutuhkan agar hidup ini selalu waras dan rehat sejenak dari keruwetan habitual action yang biasa di hadapi, in my opinion semua orang butuh liburan, butuh refreshing, butuh re-charge dan membebaskan beban untuk beberapa saat.

Materi dan waktu biasanya menjadi kendala untuk mendapatkan liburan dan me time, liburan dan me time itu tidak selalu harus selalu pergi travelling keluar negri atau keluar pulau saja kok. Apalagi buat kamu yang belum boleh menggunakan jatah cuti kerja mu, liburan di luar kota terdekat saat weekend juga bisa jadi alternatif lho. Saya pribadi lagi pengen liburan nih, gak yang jauh-jauh sih cukup short getaway aja kaya ke Bandung.

Legok Kondang,Ciwidey.

Kenapa Bandung? Ya soalnya saya pernah tinggal disana 5 tahun untuk kuliah hehe, jadi kalau ke Bandung itu rasanya selalu nostalgia dan masih banyak tempat yang belum sempat saya kunjungi ketika tinggal di Bandung. Kalau ke Bandung nanti saya ingin mengunjungi Bandung daerah kabupatennya , seperti ciwidey yang dimana daerah sana ada beberapa tempat wisata menarik seperti Kawah Putih, Situ Patenggang, Perkemahan ranca upas dan ada lagi nih yang lagi hits sekarang ini yaitu Glamping di Legok Kondang ! apa itu glamping? Itu lho Glamour Camping yang kita berkemah ala-ala tapi di dalam tenda nya da toilet dan tempat tidur yang nyaman.  Saya jadi wondering aja gitu kayanya seru deh camping tapi fasilitasnya enak, even harga nya juga seharga kita bobo di hotel sih tapi pemandangan dan suasana yang di suguhkan sepertinya menyenangkan.


Saya jadi inget jaman sekolah pas jadi anak pramuka kan sering camping ya, jadi kangen deh camping rasa liburan terus siangnya bisa ayunan di Hammock sambil baca-baca buku favorit sambil menikmati alunan angin dan suara kicauan burung juga hewan-hewan lainnya. Pas banget deh Glamping ini buat jadi bucketlist saya kalau ke Bandung untuk menikmati dan refreshing di alam yang sejuk juga hingar bingar kota.

pulaupari.com
Selain Glamping, ada sih 1 lagi liburang yang lagi saya pengen banget ! dan gak jauh-jauh juga tempatnya. Cukup deh berkunjung ke salah satu pulau di kepulauan seribu,  kata temen saya yang sering kesana sih pantai-pantai dan pulau nya masih bersih dan bagus banget. Ah...kepulauan seribu kan gak jauh dari Jakarta, hanya cukup pake kapal saja untuk nyebrang hihi jadi untuk short getaway pas lah ya buat refresh otak dan nyenengin diri sendiri.


Diantara 2 pilihan diatas, kamu prefer yang mana kalau punya waktu senggang hanya weekend saja untuk kabur liburan pendek? 


Thank you for reading
XOXO
Reiny